Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

SEMUA KATEGORI

Akhirnya!!! Bantuan Langsung Tunai Untuk Desa Salamjaya Cair

Akhirnya!!! Bantuan Langsung Tunai Untuk Desa Salamjaya Cair

Kamis, 14 September 2023 di Desa Salam Jaya merayakan langkah besar dalam upaya mengatasi dampak ekonomi yang ditimbulkan oleh pandemi sebelumnya. Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang disalurkan oleh pemerintah telah tiba di desa ini, membawa angin segar bagi warganya.

Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa merupakan program, bantuan dari pemerintah yang ditujukan kepada masyarakat miskin di desa. 

 

Masyarakat sangat antusias menerima dana tersebut, dan 9 orang praja yang melaksanakan BKP (Bhakti Karya Praja) juga ikut terjun langsung dalam pembagian BLT tersebut.

 

Banyak kalangan yang datang ke kantor desa untuk menerima bantuan tersebut yang pastinya sesuai dengan kriteria yang berhak untuk menerima BLT. warga yang sesuai dengan kriteria di Desa Salam Jaya menerima bantuan langsung tunai sebesar Rp. 900.000 per tiga bulan sekali. Bantuan ini diharapkan dapat membantu mereka secara ekonomi.

 

Adapun untuk kriteria penerima BLT DD yakni pertama kehilangan mata pencaharian, mempunyai anggota keluarga yang rentan sakit menahun atau kronis atau difabel, keluarga yang tidak menerima bantuan sosial program keluarga harapan dan rumah tangga dengan anggota rumah tangga tunggal lanjut usia.

 

Kerja sama yang dilakukan antara Praja IPDN dan warga Desa Salam Jaya bukan hanya membantu dalam penyaluran dana, tetapi juga memperkuat rasa persatuan dan gotong royong. Semoga langkah-langkah positif seperti ini terus berlanjut, membantu masyarakat yang rentan, juga membangun masa depan yang lebih baik untuk semua.

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *